HELOBEKASI.COM, JAKARTA - Lionel Messi membawa dampak yang luar biasa untuk Inter Miami. Messi kembali mencetak gol di Leagues Cup 2023 saat membawa Inter Miami menang atas Philadelphia Union di semifinal, Rabu (16/8). Gol ini membuat Messi tidak terkejar dengan posisinya di puncak daftar Top Skor Leagues Cup 2023.
Messi kini mengoleksi sembilan gol untuk dari total enam pertandingan, memimpin daftar top skor sementara Leagues Cup 2023 hingga Rabu (16/8) pagi WIB.
La Pulga, julukan Messi, berhasil unggul dua gol dari pesaing terdekatnya yaitu pemain Minnesota United FC Bongokuhle Hlongwane dengan koleksi tujuh gol.
Namun, peluang Bongokuhle Hlongwane untuk mengejar dan melewati torehan Messi dalam daftar top skor League Cup 2023 dipastikan sudah tertutup lantaran Minnesota United FC sudah tersingkir.
Kini pesaing terdekat Messi adalah pemain Monterrey, German Berterame dengan koleksi lima gol. Monterrey kini masih bertahan di fase semifinal Leagues Cup 2023.
Messi sukses membawa Inter Miami lolos ke final Leagues Cup 2023 usai mengalahkan Philadelphia Union 4-1 di semifinal Leagues Cup 2023 di Stadion Subaru Park, Chester, Rabu (16/8) pagi WIB.
Dalam pertandingan ini Lionel Messi mencetak satu gol lewat tembakan jarak jauh.
Seiring Inter Miami melaju ke final Leagues Cup 2023, Lionel Messi nyaris tanpa pesaing di daftar top skorer. Para pesaingnya hilang satu per satu menyusul kegagalan tim mereka untuk melangkah jauh di turnamen tersebut.
Selain berpeluang jadi top skor, Messi juga berpeluang membawa Inter Miami juara Leagues Cup 2023 setelah berhasil lolos ke final. Final Leagues Cup 2023 akan digelar pada Sabtu (19/8) mendatang waktu setempat. Namun, masih belum diumumkan stadion yang akan menjadi venue pertandingan puncak tersebut.
Daftar Top Skor Leagues Cup 2023:
9 Gol: Lionel Messi (Inter Miami)
7 Gol: Bongokuhle Hlongwane (Minnesota United)
6 Gol: Denis Bouanga (Los Angeles FC)***
Social Plugin