HELOBEKASI.COM, Kab Bekasi - Seorang guru dengan inisial E (46) di Cikarang, Kabupaten Bekasi nyaris kehilangan alat vitalnya. E jadi korban penganiayaan istri sendiri (YN), yang menyerang korban dan hampir memotong alat kelamin suaminya sendiri.
Aksi ini terjadi saat E tengah tertidur pulas di rumah kontrakannya yang berlokasi di Kampung Pasir Limus, Desa Wanguharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi.
Peristiwa yang terjadi pada Sabtu pagi (10/9) menurut keterangan dari pihak kepolisian diduga karena pelaku terbakar api cemburu.
Sang istri sendiri menurut informasi yang dihimpun berstatus sebagai istri siri korban.
"Awal mula pada saat E (46) sedang tidur dikontrakan, tiba-tiba terasa ada tarikan celana warna pink yang saat itu dipakainya, lalu korban melihat terduga pelaku YN (42) istri sirinya, berada disamping kirinya sedang membawa sebilah pisau kecil dan terus berlari keluar," ungkap Kapolsek Cikarang Utara, Kompol Mustakim seperti dikutip dari @polsek_cikarangutara, Senin (12/9/2022).
Mustakim menambahkan, pelaku terbakar api cemburu karena mencurigai pelaku ingin menikah kembali.
Kecurigaan pelaku saat ia mengecek ponsel milik korban. Pelaku dan korban sendiri sudah menjalin hubungan selama 7 tahun dan tak kunjung dinikahi.
"Pelaku dan korban mengaku sudah hidup bersama selama tujuh tahun, dan dijanjikan untuk dinikahi namun hingga terjadinya peristiwa tersebut tidak juga dinikahi," sebutnya.
"Pelaku melihat ponsel korban, mengetahui ada hubungan dengan wanita lain, sehingga membuat emosi pelaku," imbuh Mustakim.
"Saksi sdr Anda, melihat pelaku keluar kontrakan menuju jalan raya, selang sepuluh menit, korban mendatangi saksi dan meminta tolong untuk diantar berobat ke rumah sakit," terang Mustakim.
"Setelah melakukan tindakan penganiayaan yang menyebabkan empat luka sayatan dikaki kiri dan kemaluan korban yang nyaris putus, terduga pelaku sudah menyerahkan diri ke Polsek Cikarang Barat," pungkasnya. ***
Social Plugin